Sukoharjo, 22 September 2025 – Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet) Sukoharjo menggelar kegiatan apel pagi bersama dalam rangka menyambut mahasiswa baru tahun akademik 2025/2026. Kegiatan ini berlangsung di lapangan kampus Univet dengan suasana penuh semangat, kekeluargaan, dan antusiasme.

Apel pagi ini diikuti oleh seluruh mahasiswa baru, HMP Magusda, dosen, serta tenaga kependidikan Prodi PGSD. Dengan mengenakan seragam khas, para peserta apel menunjukkan kebersamaan dan kesiapan menyongsong perkuliahan di semester baru.
Dalam sambutannya, Kaprodi PGSD Univet menyampaikan pentingnya menjaga disiplin, tanggung jawab, dan semangat belajar sejak awal memasuki perkuliahan. “Mahasiswa PGSD adalah calon guru yang kelak akan mencetak generasi penerus bangsa. Oleh karena itu, sejak dini kita harus membangun karakter, kedisiplinan, serta jiwa pengabdian,” tegasnya.
Selain apel, kegiatan ini juga diisi dengan yel-yel penyemangat, doa bersama, dan sesi foto kebersamaan sebagai simbol persatuan keluarga besar PGSD Univet. Para mahasiswa baru pun mengaku senang karena merasa diterima dengan hangat oleh kakak tingkat dan dosen.

Melalui kegiatan apel pagi ini, Prodi PGSD Univet berharap dapat menanamkan nilai-nilai kebersamaan, tanggung jawab, dan dedikasi yang akan menjadi bekal mahasiswa dalam menjalani perkuliahan sekaligus mempersiapkan diri sebagai pendidik profesional di masa depan.
